KULTUM 3
Senin, 10 Maret 2025 M / 10 Ramadhan 1445 H
Ustadz H. Endang Manshur, S.Pd.I
![]() |
| Ustadz Endang memberikan Kultum Zuhur |
Alhamdulillah... dihari ke 10 dibulan Suci Ramadhan yang berarti kita sudah melaksanakan 9 kali Shiyamu Ramadhan dan sedang mengerjakan Shiyamu Ramadhan yang ke-10 serta telah melakukan 10 kali Solat Tarawih disetiap malamnya. Semoga segala amal kebaikan yang telah kita lakukan diterima oleh Allah SWT.
Dalam kesempatan yang baik ini mari kita membaca dan memahami satu ayat dari surat Fatir ayat 29. Ayat tersebut menjelaskan ada 3 golongan manusia yg tidak akan merugi, bahkan Allah mengibaratkan mereka seperti pedagang yang selalu mendapatkan untung.
اِنَّ الَّذِيْنَ يَتْلُوْنَ كِتٰبَ اللّٰهِ وَاَقَامُوا الصَّلٰوةَ وَاَنْفَقُوْا مِمَّا رَزَقْنٰهُمْ سِرًّا وَّعَلَانِيَةً يَّرْجُوْنَ تِجَارَةً لَّنْ تَبُوْرَ
3 golongan itu adalah :
1. Orang yang membaca, mempelajari dan memahami Al-Quran.
Tidak disebutkan berapa jumlah ayat atau surat yang harus dipelajari atau dipahami agar menjadi orang yang beruntung. Maka dari itu kita harus membiasakan diri untuk selalu membaca Al-Quran.
Ini jaminan dari Allah, bukan dari manusia. Allah zat yang selalu menepati1 janji. Dengan syarat membaca Al-Qur’an karena Allah SWT bukan karena disuruh ustaz atau orang tua serta yang lainnya. Sebagaimana Baiat yang diucapkan santri setiap hari Senin “Saya akan membaca Al-Quran setiap Hari”. Baiat harus ditepati dan dipenuhi oleh yang berbai'at.
2. Orang yang mendirikan Shalat.
Pertanyaannya Shalat Wajib atau Shalat Sunnah?.
Dalam Tafsir Ibnu Katsir dijelaskan bahwa yang wajib dikerjakan dan yang sunnah pun tidak pernah ditinggalkan.
Terima kasih kepada seluruh guru yang selalu mengingatkkan santri untuk melaksanakan shalat sunnah, itu bentuk cinta kepada santri agar santri termasuk hamba yang beruntung.
3. Orang yang menginfaqkan rizkinya secara sembunyi-sembunyi atau terang-terangan.
Berinfaq sesuai dengan kemampuan kita masing-masing, baik dari segi jumlah atau waktu dalam melakukan infaq. Boleh berinfaq dengan kemampuan seribu rupiah, sepuluh ribu rupiah seratus ribu rupiah atau jumlah yang lainnya. Boleh kita berinfaq setiap pekan atau setiap hari.
Balasan bagi orang yang melakukan ketiganya adalah :
1. Allah akan menyempurnakan pahalanya. Artinya yang namanya tilawah, salat dan infaq tidak ada yang sia sia di mata Allah. Maka semua itu pasti akan dibalas oleh Allah dengan pahala yang sempurna.
2. Allah akan menambahkan karunia seperti kesehatan, rizki, kecerdasan.
3. Allah akan mengampuni dosa-dosanya
4. Allah mensyukurinya, artinya Allah menghargai semua amal yang kita lakukan sesuai dengan kemampuan hambanya.
Dalam membaca Al-Quran, berapa pun ayat yang dibaca hambanya, pasti Allah menghargainya. Baik orang yang solatnya berdiri, duduk atau berbaring Allah hargai semuanya dengan memberikan pahala yang sempurna. Walaupun sedikt berinfaq karena kemampuannya pasti Allah balas dengan balasan yang sempurna juga.

0 Komentar